• Depan
  • › Kategori: Berita
  • › MAHAMERU AKUSTIK: MENIKMATI KEINDAHAN RANU PANI DITEMANI MUSIK

MAHAMERU AKUSTIK: MENIKMATI KEINDAHAN RANU PANI DITEMANI MUSIK

Akustikan tidak hanya dilakukan di cafe saja, salah satunya di Amphiteater Ranupani yang berada di lereng Gunung Semeru. Bertajuk Senandung Rindu Mahameru, Mahameru Akustik menghadirkan grup musik serta musisi Indonesia yaitu Pusakata serta Andy /RIF pada Sabtu (02/09/2023). Selain menampilkan bintang tamu utama, acara ini juga turut dimeriahkan oleh Iroel Maulana dan Nararya Ethnic Percussion ft Ayu Dania.

Berkonsep destinasi branding, Mahameru Akustik merupakan agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Lumajang yang menjadi bagian dari penataan pariwisata di Desa Ranupani dan kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) untuk mendukung program Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN). Selain bisa menyaksikan secara langsung di Amphiteater Ranupani, Penonton Mahameru Akustik yang tidak memiliki ID Card bisa menonton melalu Videotron depan Tourism Information Center (TIC). Penonton juga bisa menikmati gelaran pameran “The Living Museum of Tengger” di Galeri Potrait Tengger.

Gelaran Mahameru Akustik, diharapkan bisa meningkatkan promosi dan publikasi potensi pariwisata Desa Ranupani.